Rabu, 15 Februari 2012

Cara membuat software portabel (Arna 9a)


Sepertinya saat ini software portabel sangat disukai oleh kebanyakan orang, selain karena praktis (tidak perlu install) software portabel juga tidak menggangu Registry pada Windows, dan karena alasan ini anda bisa meng-instal suatu program yang sama dengan versi yang berbeda-beda dan yang lebih penting lagi, hampir semua aplikasi atau software portabel bisa digunakan langsung tanpa hak admin (administrator privileges).
Sekarang kita belajar membuat sendiri software portabel. Untuk tutorial kali ini saya menggunakan VMware ThinApp. Sesuai slogan VMWare di situsnya “Package Once, Deploy Everywhere“, software ini mampu membuat software portabel dengan cepat.
Download VMware ThinApp, kemudian install.
Masuk Startmenu -> Programs -> VMware -> ThinApp Setup Capture.
Sebelumnya matikan semua aplikasi atau software lain, lalu siapkan installer software yang akan di buat menjadi portabel (pada contoh kali ini saya menggunakan installer WinAmp 5.56).
Langkah 1 :
Pada awal program, anda berada di Setup Capture – Prescan System, tekan Scan. Jika anda mau memilih drive yang akan di-scan pilih Advanced Scan Locations. Kemudian klik Scan. Software ini akan “mengingat” semua file di drive yang anda pilih dan key pada regedit (jika muncul pesan “Warnings”, abaikan saja).

Langkah 2 :
Setelah masuk Setup Capture – Install Application, jangan menggunakan aplikasi ataupun melakukan hal-hal lain (semisal memainkan Mp3, nonton film, dll). Yang harus anda lakukan saat ini adalah meng-eksekusi installer software yang akan dibuat portabel. Jalankan peng-instalan sampai benar-benar selesai. Klik Postscan, akan muncul konfirmasi apakah proses instalasi sudah benar-benar selesai ??, klik ok.
Langkah 3 :
Pada saat ini anda berada di Setup Capture – Postscan In Progress (jika muncul pesan “Warnings”, abaikan saja), software otomatis akan mencari perbedaan key dan file dari hasil pada langkah 1 untuk dikumpulkan menjadi 1 “package”. (itulah alasan mengapa anda tidak boleh melakukan hal apapun pada langkah 2)
Langkah 4 :
Di Setup Capture – Select Application Access Shortcuts ini, tentukan file exe mana saja yang akan dijadikan portabel. Jika 3 file exe anda centang, maka akan menghasilkan 3 software portabel untuk masing-masing exe-nya.
Pada inventory name, gunakan nama biasa (default: nama software tersebut). Klik Next, Next lagi (user profile), Next lagi (full write)
Langkah 5 :
Di Setup Capture – Specify Application Delivery Settings, centang Build MSI Package bila anda menginginkan file portabel menjadi .msi dan jangan lupa untuk men-centang Compress virtual package agar ukuran file kita tidak terlalu besar. Hilangkan centang Skip Build Process.
Tekan Save, Next dan terakhir Finish.
Setelah anda menekan tombol Finish, secara otomatis anda akan masuk di suatu folder, cari file dengan nama build.bat kemudian eksekusi untuk membuat “package” dari aplikasi tadi. Setelah selesai, akan muncul folder dengan nama bin.
Didalam folder bin tersebut, terdapat file portabel yang siap kita gunakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar